Program Inovasi Edukasi Kesehatan

Pelatih Komunikasi dan Pelatih Bola Basket


 
Pelatih Komunikasi dan Pelatih Bola Basket

Dalam seminggu ini masuk 3 modul pelatihan komunikasi bagi petugas buat direview dan diberi masukan. Membaca cepat, semuanya buat geleng-geleng kepala. Terutama bagian awal, yang buat jam-jam pertama.

Semuanya dimulai dengan konsep. Ada yang membahas apa itu KIE (Komunikasi Informasi Edukasi)? Ada lagi yang lebih mendasar, apa itu komunikasi?

Padahal modul-modul itu ditujukan bagi tenaga tingkat layanan.

Bayangkan kita jadi pelatih bola basket. Dalam 1 jam awal pelatihan kita menjelaskan pada mereka (yang sudah bertahun-tahun bermain): Apa pengertian permainan bola basket? Apa manfaat permainan bola basket? Apa itu bola? Apa tujuan dari bola? Berapa ukurannya? 

Apakah para pemain butuh materi-materi itu?

Jangankan pebasket professional. Yang baru belajar pun emoh mendenger materi seperti itu.

Orang lapangan ingin yang down-to-earth, yang mengatasi masalah. Paling tidak, menginspirasi. 

  • Bagaimana menghadapi orang pendiam? Curigaan? Banyak omong? Orang marah-marah?
  • Atau bagaimana menjelaskan materi dengan mudah? Bagaimana kita tahu orang sudah paham?
  • Atau bagaimana membangun hubungan sehingga muncul rasa saling percaya?

Kalau pun perlu konsep-konsep, ambil yang bisa menaungi teknik-teknik yang menyasar masalah.

Main bola basket dan komunikasi ga beda-beda amat, kok. Sama-sama berhadapan dan bersiasat dengan orang. Bedanya, yang satu lebih main fisik. Yang kedua main pesan, kata-kata mapun tanpa kata-kata. Kalau pun ada gerak fisik, tidak yang buat banjir keringat.

Kembali ke 3 modul komunikasi itu. 

Tak perlu konsep aneh-aneh, kecuali yang mengikat teknik-teknik aplikatif. Porsinya pun minimalis. 

Kalau mau yang filosofis, ambil yang bangkitkan motivasi bukan yang buat berkerut dahi.

Banyakin bahasan dan praktik teknik-teknik yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah-masalah yang ada atau yang potensial muncul.

Diberi saran begitu, sebagian rekan kelihatannya lebih senang cari alasan. 

Kan, masalahnya banyak? 
Kan, masing-masing daerah punya masalah tersendiri? 
Kan, harus riset mendalam dulu supaya tahu itu semua?

Hmm, dirimu pelatih basket? Melatih pemain basket betulan? 

Blok M, 3 September 2023 - RR