Kampus Sehat dan Panduan Kampus Siaga Covid-19


Kampus Sehat dan Panduan Kampus Siaga Covid-19

Pemerintah Indonesia sejak pertama kali munculnya kasus COVID-19 telah berupaya dengan menerbitkan berbagai kebijakan untuk melindungi masyarakat dari penyakit COVID-19, namun melihat skala bencana yang begitu masif dan perkembangannya yang sangat dinamis, maka pemerintah tidak dapat bekerja sendiri dan tentu membutuhkan peran serta dari seluruh komponen masyarakat di semua tatanan termasuk insititusi pendidikan disamping tatanan rumah tangga, tempat-tempat umum, tempat kerja, tempat ibadah dan institusi kesehatan.

Selanjutnya, untuk institusi pendidikan di lingkungan perguruan tinggi, Kementerian Kesehatan bersama beberapa lembaga perguruan tinggi di Indonesia telah mengembangkan program Kampus Sehat yang merupakan gerakan untuk hidup sehat pada tatanan perguruan tinggi. Konsep dan aktivitas Kampus Sehat merupakan adopsi dari konsep Health Promoting University (HPU) yang dikembangkan oleh ASEAN University Network (AUN), yang beberapa anggotanya adalah Perguruan Tinggi di Indonesia.

HPU adalah sebuah pendekatan kesehatan secara menyeluruh dengan menggunakan setting Perguruan Tinggi untuk menciptakan lingkungan belajar yang meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat kampus secara berkelanjutan.

Program Kampus Sehat merupakan gerakan untuk hidup sehat diperguruan tinggi melalui sebuah pendekatan kesehatan secara menyeluruh untuk menciptakan lingkungan belajar dan budaya organisasi yang mendorong kesehatan, kesejahteraan komunitas, serta memberdayakan individu untuk mencapai potensi dirinya. Program Kampus Sehat atau kampus berbasis promosi kesehatan mulai dikembangkan pada tahun 2019 oleh Kementerian Kesehatan dan beberapa Perguruan Tinggi di Indonesia.

Kampus sebagai lingkungan pendidikan generasi muda dan tempat berkumpulnya kelompok usia produktif memiliki potensi untuk menjadi agent of change dan berkontribusi dengan berbagai inovasi dalam upaya promosi kesehatan dan pencegahan berbagai penyakit baik penyakit tidak menular maupun penyakit menular. Implementasi kampus sehat juga diperlukan untuk pencegahan penyakit menular seperti COVID-19, kebiasaan hidup sehat dapat melindungi individu dari terjangkitnya COVID-19.

Disamping itu, kejadian seperti pandemi COVID-19 ini merupakan hal baru, sehingga dalam menangkal banyaknya berita hoaks dibutuhkan peningkatan literasi kesehatan agar masyarakat dapat melakukan berbagai perilaku kesehatan yang diharapkan untuk mencegah, mengendalikan dan memitigasi risiko COVID-19.

Diawali dengan Program Kampus Sehat, selanjutnya terbentuk Gerakan Kampus Siaga Covid-19, dan dalam penerapannya tentu saja gerakan ini membutuhkan panduan pengendalian pandemi yang memungkinkan untuk diterapkan pada berbagai Perguruan Tinggi dengan berbagai karakteristik.

Sehubungan dengan itu, Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Promosi Kesehatan & Pemberdayaan Masyarakat menginisiasi sekaligus memfasilitasi penyusunan Panduan Kampus Siaga Covid-19 dengan tim penyusun yang berasal dari beberapa Perguruan Tinggi dan Poli Teknik Kesehatan Kementerian Kesehatan (Poltekkes Kemenkes), dengan disusunnya panduan ini diharapkan menjadi jawaban atas kebutuhan perguruan tinggi di Indonesia dalam menghadapi situasi pandemi seperti saat inidengan memanfaatkan segala sumber daya yang dimiliki untuk mengembangkan berbagai sistem atau peralatan yang dapat dilakukan dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19.

Buku Panduan Kampus Siaga COVID-19 berisi informasi yang komprehensif tentang Covid-19 serta petunjuk yang sistematis dan fleksibel untuk diterapkan di masing-masing kampus dengan menyesuaikan sumber daya yang dimiliki. Setiap lembaga pendidikan dan perguruan tinggi baik yang mempunyai ataupun yang tidak mempunyai fakultas atau jurusan atau prodi bidang kesehatan dapat mengimplementasikan buku ini dan berperan dalam pengendalian COVID-19.

Disamping itu, buku ini juga memberikan penjelasan tentang Kampus Sehat dan Health Promoting University yang merupakan gerakan untuk hidup sehat pada tatanan Perguruan Tinggi yang menjadi cikal bakal aktivitas Kampus Siaga Covid-19.

Sosialisasi Buku Panduan Kampus Siaga Covid-19 melalui pertemuan daring/online telah dilakukan dengan menyasar hampir seluruh perguruan tinggi negeri, perguruan tinggi swasta, dan seluruh Poltekkes Kemenkes di seluruh Indonesia. Harapannya adalah seluruh lembaga pendidikan dan perguruan tinggi menjadi Kampus Siaga Covid-19 dan sekaligus mendorong semakin banyak terbentuknya Kampus Sehat. Hal ini bertujuan untuk menjadikan masyarakat kampus menjadi sehat secara menyeluruh melalui aktivitas pencegahan, edukasi dan promosi kesehatan.

Dewi Sibuea, SKM, MKM

Eunice Margarini, SKM, MIPH

 

Kalender

Media Lainnya


Artikel Terkait